Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Berita Bisnis Best People

5 Pengusaha Kaya yang Meraih Kesuksesan Semasa Sekolah


Belajar keras, lulus sekolah, dan mendapatkan karir yang baik, itulah yang seringkali orang tua kita katakan. Seringkali benar. Namun tidak sedikit pula mereka-mereka yang meskipun against all odds, mengambil rute yang berbeda dan memulai perjalanan entrepreneur mereka saat masih di sekolah. Kesuksesan mereka membuktikan bahwa karir tidak perlu menunggu sampai lulus sekolah.

 

Bill Gates

Seringkali disebut-sebut sebagai salah satu dropout-an universitas yang paling sukses, Bill Gates memang tidak pernah menyelesaikan kuliahnya sebelum ia sukses dengan Microsoft. Dia terdaftar di Harvard pada musim gugur tahun 1973, tetapi dua tahun kemudian meninggalkannya untuk menemukan perusahaan yang akan membuatnya jadi miliarder. Harvard kemudian menamai Gates sebagai quitter paling sukses sepanjang masa. Sekitar 30 tahun kemudian, ia akhirnya mendapat gelar kehormatan pada tahun 2007. Perusahaan Gates, Microsoft, terus menjadi kekuatan yang mendominasi pasar perangkat lunak komputer rumahan. Hal ini pula yang mengantarkan Gates membentuk Bill & Melinda Gates Foundation.

pendiri-google

Larry Page dan Sergey Brin

Anda mungkin tidak tahu nama mereka, tapi Anda pasti tahu perusahaan mereka. Larry Page dan Sergey Brin mendirikan raksasa mesin pencari ‘Google’ saat mereka masih di perguruan tinggi. Mereka pertama kali bertemu di Stanford University pada 1990-an saat mempelajari computer science. Mereka kemudian mengembangkan sebuah mesin pencari dan menciptakan sebuah sistem dimana hasil pencarian akan diurutkan berdasarkan popularitas halaman. Software pencarian yang awalnya dinamai BackRub ini akhirnya menjadi Google sebagaimana yang kita tahu dan cintai saat ini. Keduanya keluar dari Stanford untuk mengerjakan Google. Namun, hingga saat ini Brin masih resmi cuti dari Stanford.

 

Steve Wozniak

Steve Wozniak menggunakan bakatnya di bidang elektronik untuk mendirikan sebuah perusahaan miliaran dolar, dan itu semua dimulai ketika ia masih berada di perguruan tinggi. Wozniak kuliah di University of California jurusan Teknik Elektro dan Ilmu Komputer. Di situlah, ia bertemu dengan Steve Jobs, dan sisanya adalah sejarah. Ketika masih mahasiswa, Wozniak dan Jobs menjual ‘blue box’, perangkat ilegal yang memungkinkan pengguna untuk melakukan panggilan gratis jarak jauh. Pada tahun 1976, Wozniak putus kuliah untuk mengejar minatnya dalam teknologi. Ia dan Jobs mulai mengerjakan komputer Apple pertama. Ketika Wozniak pensiun dari Apple beberapa dekade kemudian, ia meninggalkan saham yang cukup besar dan net worth melebihi $ 45 juta.

 

Mark Zuckerberg

Cerita tentang entrepreneur semasa kuliah tidak akan lengkap tanpa menyebutkan miliarder Facebook, Mark Zuckerberg, salah satu orang terkaya di planet ini. Zuckerberg mendirikan platform jejaring sosial ketika ia masih menjadi mahasiswa di Harvard. Pada bulan Februari 2004, dari kamar asramanya, Zuckerberg dan teman-temannya membuat ‘The Facebook’, situs yang awalnya dimulai sebagai sebuah website pribadi untuk mahasiswa Harvard, yang kemudian dengan cepat menyebar melalui lembaga-lembaga akademis di seluruh dunia. Sejak menjelma menjadi perusahaan mandiri dan debut public offering mereka, Facebook dinilai seharga $ 100 miliar.

 

Nah Sobat Studentpreneur, Anda pun bisa merintis karir ketika masih bersekolah. Bagaimana menurut Anda? Anda juga bisa mendapatkan informasi bisnis anak muda kreatif melalui Facebook atau Twitter Studentpreneur. Merasa artikel ini berguna? Bagikan untuk teman-teman Anda melalui tombol share di bawah ya. Karma counts! 🙂 [Photo Credit: Joi Ito]

 

Artikel Bisnis Terpopuler Hari Ini:

Ibu Muda Ini Hasilkan Puluhan Juta Rupiah per Bulan Dari Bisnis Online

Perjuangan Gadis Cantik Merintis Bisnisnya

Mari Belajar Dari Kegagalan 11 Bisnis Ini

Taufik Aditama

Wartawan senior Studentpreneur yang ingin berkeliling dunia dan membuat Indonesia lebih baik

Facebook Twitter Google+