Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Tips

Bos Lebih Bahagia Dari Karyawan


Riset terbaru di Amerika menunjukkan bahwa selain mendapatkan penghasilan lebih besar, bos sebuah perusahaan mempunyai kecenderungan untuk lebih bahagia daripada karyawan. Dalam momen-momen tertentu seperti ketika bisnis sedang berat, bos memang punya tanggung jawab moral dan mental yang sangat berat. Ketika jam kerja usai, karyawan bisa memikirkan kehidupan pribadinya, sedangkan bos masih harus memikirkan perusahaan. Namun, berdasarkan hasil riset dari Pew Research Center di Amerika, hal tersebut tidak mempengaruhi kebahagiaan seorang bos perusahaan. Bagaimana hasil riset penuhnya?

Foto: Karyawan lebih sering stress dari bos

Foto: Karyawan lebih sering stress dari bos

Hasil penelitian ini diambil dari jajaran paling atas berbagai perusahaan di Amerika. Pada orang-orang teratas tersebut, sebanyak 83% orang mengakui bahwa mereka bahagia dengan kehidupan pribadi mereka, dibandingkan dengan survey karyawan yang hanya 74% puas dengan kehidupan pribadi. Ketika ditanyai tentang kepuasan kerja, 69% bos merasa bahwa mereka puas dengan pekerjaan, berbeda dengan karyawan yang bahkan tidak ada separuhnya, lebih banyak yang tidak puas dengan pekerjaan. Aspek lainnya, tentu saja 40% bos puas dengan penghasilannya, sedangkan hanya ada 28% karyawan yang puas dengan pekerjaannya.

Survey kepuasan tidak hanya berhenti sampai disana. Hanya 44% karyawan yang merasa pekerjaan mereka saat ini adalah karir yang tepat, berbeda dengan 78% bos yang merasa pekerjaan mereka tepat. Paling mengerikan, karena saking tidak puasnya dengan pekerjaan, ada 23% karyawan yang sedang mencari pekerjaan baru, sedangkan di kalangan bos, hanya ada 12% yang sedang mencari pekerjaan baru.

Sobat Studentpreneur, masih ingin jadi karyawan?

Zakarias Danujatmiko

Zakarias Danujatmiko adalah General Manager Studentpreneur. Dia sangat berminat terhadap entrepreneurship dan merupakan pengusaha cokelat bubuk.

Facebook Twitter