Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Tips

Cara Mencari Pelanggan Baru Ketika Marketing Anda Sudah Menyerah


Jangan Menyerah Dulu, Masih Ada Cara Mencari Pelanggan Baru Untuk Mengembangkan Bisnis Anda.

Pelanggan baru adalah elemen utama bagi kelangsungan setiap bisnis. Namun, seringkali masih banyak bisnis yang kesulitan melakukannya. Hingga akhirnya, mereka terus menerus menambang pasar dan pelanggan yang sama. Bahkan meski ia sudah tidak lagi menguntungkan dan tidak relevan. Nah, langkah-langkah berikut adalah cara mencari pelanggan baru dengan efektif dan efisien.

 

Mendefinisikan target audiens Anda dengan tepat. Anda harus lebih memahami siapa pelanggan Anda yang sudah ada agar bisa mengembangkan rencana pemasaran yang efektif sebagai cara mencari pelanggan baru. “Wanita berusia 20-30” masih belum cukup. Anda perlu membuat profil target pelanggan Anda dengan lebih rinci. Apa demografi mereka? Seperti apa penampilan mereka? Semakin banyak segmen yang dapat Anda identifikasi, semakin banyak potensi sumur pelanggan baru yang bisa Anda temukan. Misalnya “Wanita berusia 20-30 pengendara mobil”. Dari sini, Anda bisa mengikuti pola hidup mereka untuk menemukan dimana saja wanita dengan kriteria-kriteria seperti ini berkumpul.

mencari-pelanggan-baru

Advertising. Anda mungkin sudah sering mendengar kalau Anda perlu menghabiskan 3-5 persen pendapatan bisnis Anda untuk iklan. Untuk audiens yang lebih tua, iklan surat kabar mungkin cara yang tepat. Sedangkan untuk anak muda, maka iklan Anda mungkin lebih baik ditayangkan online atau TV. Berapapun yang Anda keluarkan, sebagai pemilik usaha kecil, Anda perlu memastikan bahwa setiap dana iklan Anda efektif. Salah satu caranya adalah dengan melakukan survey terhadap pelanggan baru Anda. Minta mereka memberitahu Anda di mana mereka mendengar tentang Anda sehingga Anda dapat mengukur kanal iklan mana yang efektif.

 

Memperluas kanal penjualan Anda. Yaitu memperluas saluran atau cara Anda berkomunikasi dan menjual kepada pelanggan Anda. Misalnya, bergerak ke dunia online dengan membangun sebuah website atau memperbanyak media sosial yang bisa Anda gunakan untuk menjangkau pengguna-penggunanya sebagai pelanggan baru.

 

Melakukan kegiatan pemasaran. Anda juga bisa berinvestasi pada aktivitas pemasaran langsung seperti direct mail, brosur, atau pameran, untuk membantu memperluas basis pelanggan yang ada. Akan tetapi, karena Anda butuh waktu dan tenaga ekstra, maka pastikan setiap sumber daya yang Anda korbankan untuk melakukan pemasaran ini sejalan dengan tujuan yang ditetapkan dalam rencana pemasaran Anda.

 

Network dan referral. Seminar jaringan bisnis, konferensi entrepreneur, workshop, talkshow, adalah kesempatan yang baik untuk mempromosikan bisnis Anda, termasuk mencari relasi, dan pelanggan baru.

 

Mengidentifikasi bisnis lokal yang melayani segmen yang sama. Karena Anda memiliki pasar yang sama, maka Anda bisa saling menjalin ikatan untuk mereferensikan satu sama lain.

 

Mengembangkan strategi penawaran yang jelas untuk masing-masing prospek. Misalnya dengan diskon, atau bundle layanan ke dalam paket yang sesuai dengan kebutuhan calon pelanggan Anda.

 

Mengembangkan strategi untuk mengkonversi pembeli diskonan ke dalam pelanggan. Inilah tujuan utama Anda. Yaitu membuat mereka-mereka yang datang ke toko Anda agar bersedia datang lagi dan lagi. Misalnya dengan metode beli-lima-gratis-satu, atau strategi-strategi lain yang mampu menarik pengguna diskon untuk menjadi pelanggan Anda.

 

Merawat pelanggan lama Anda. Mereka adalah sahabat Anda. Ketika Anda menguatkan pelayanan Anda, maka Anda mendorong mereka agar bersedia dengan senang hati mempromosikan bisnis Anda ke dalam jaringan mereka. Atau, membuat mereka mempromosikan bisnis Anda dengan prinsip sama untung, dengan strategi referral.

 

Nah Sobat Studentpreneur, semoga tips di atas dapat membantu bisnis Anda menemukan pelanggan baru. Ada lagi cara mencari pelanggan baru yang efektif menurut Anda? Mari berdiskusi di kolom komentar! Anda juga bisa mendapatkan informasi bisnis anak muda kreatif melalui Facebook atau Twitter Studentpreneur. [Photo Credit: Roberto]

 

Artikel Bisnis Terpopuler Hari Ini:

Inilah Jutawan Paling Dermawan di Indonesia

Ternyata, Anda Bisa Memulai Bisnis Tanpa Modal

Remaja Nakal Bisa Menjadi Bos Anda di Masa Depan

Taufik Aditama

Wartawan senior Studentpreneur yang ingin berkeliling dunia dan membuat Indonesia lebih baik

Facebook Twitter Google+