Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Best People

Perusahaan Pengusaha Muda Ini Bernilai 100 Trilliun Rupiah


Ketika bosan menunggu bus saat masih berusia 25 tahun dulu, Drew Houston membangun prototype sebuah produk IT fenomenal bernama Dropbox. Siapa yang menyangka perusahaan anak muda yang kini berusia 30 tahun tersebut tumbuh pesat dengan memiliki lebih dari 200 juta pengguna di seluruh dunia, dengan 4 juta pelanggan korporasi besar, partnership dengan Dell, serta mendapatkan penghasilan 200 Juta Dollar (2 Trilliun Rupiah) pada tahun 2013? Beberapa hari yang lalu, Dropbox diisukan mendapatkan tambahan investasi sebesar 250 Juta Dollar, menjadikan valuasi perusahaan mereka senilai 10 Milliar Dollar, atau setara dengan 100 Trilliun Rupiah!

drew houston

Menurut isu yang beredar, BlackRock memimpin ronde investasi kali ini. Meskipun pihak Dropbox belum memberikan keterangan resmi, investasi ini dipercaya untuk memperkuat kedudukan mereka di pasar korporasi, bersaing dengan pemain besar seperti Amazon dan Microsoft, serta startup pesaing mereka dari awal, Box. Drew Houston juga ingin memperbaiki stabilitas service mereka, setelah  beberapa minggu yang lalu terjadi kekacauan dimana banyak pengguna tiba-tiba tidak bisa menggunakan Dropbox selama dua hari, dimana saat itu, Dropbox Studentpreneur juga sempat terkena imbasnya.

Ronde investasi ini dianggap seksi oleh kebanyakan investor karena Dropbox dikabarkan akan IPO tahun 2014. Tentu saja dengan IPO, investasi mereka akan cepat kembali dan bahkan memberikan keuntungan besar. Salah satu ucapan selamat yang diberikan ke Drew Houston justru datang dari sumber yang tidak diduga-duga, Aaron Levie, anak muda berusia 28 tahun pemilik Box, seteru abadi Dropbox. Di Twitter, Aaron berkata: “Selamat @drewhouston ! Satu langkah kecil bagi cloud, satu langka besar bagi boxes”.

aaron comment

Valuasi dari Dropbox naik dengan sangat cepat. Beberapa bulan lalu Studentpreneur sempat membahas tentang Dropbox ketika valuasi mereka masih ada di kisaran 80 Trilliun Rupiah. Baca artikel menarik tentang Drew Houston dan Dropbox disini. Ikuti facebook dan Twitter Studentpreneur untuk mendapatkan berita mengenai anak muda sukses dari seluruh dunia.

Andreas Yonathan

Kontributor: Andreas Yonathan pernah menjadi Community Manager dari Studentpreneur. Saat ini dia bekerja sebagai web developer di Miracle Clinic dan Flavare

Facebook Twitter Google+