Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Event

Selamat Global Entrepreneurship Week!


Minggu ini dunia akan merayakan minggu yang spesial, Global Entrepreneurship Week, dirayakan oleh ribuan institusi entrepreneurship di dunia. Karena salah satu misi dari Studentpreneur adalah memajukan entrepreneurship di Indonesia, kami memutuskan untuk ikut berpartisipasi dalam Global Entrepreneurship week kali ini dengan beberapa program yang menarik. Berikut adalah program yang bisa Anda nikmati:

 

  • Studentpreneur Edisi Juni 2013 GRATIS di Wayang Force.

Majalah Studentpreneur Edisi Juni 2013 adalah edisi berbayar pertama kami. Khusus selama Global Entrepreneurship Week tanggal 18-24 November, Anda bisa mendapatkan edisi digitalnya gratis di Wayang Force. Edisi Juni 2013 membahas tentang hebatnya Buana Perkasa Putra, masih berusia 24 tahun namun sudah memimpin SafeCare, salah satu perusahaan aromateraphy minyak angin terbesar di Indonesia. Anda juga bisa terinspirasi dari Nicholas Kurniawan, juragan ikan hias yang sangat terkenal di KickAndy, Kaskus dan bahkan sudah mampu membeli mobil sendiri di usianya yang masih 20 tahun. Here’s the cover:

Cover Juni 2013

 

  • Screening online film “Crocodile In The Yangtze”.

Untuk Sobat Studentpreneur yang belum tahu, tanggal 7-12 Oktober kemarin kami mengadakan acara entrepreneurship terbesar di Surabaya, mendatangkan Porter Erisman yang merupakan mantan VP Alibaba Group, perusahaan e-Commerce terbesar di dunia. Acara yang dikemas dalam judul “Studentpreneur Campus Roadshow” ini dihadiri oleh 1500 mahasiswa dan memutar film “Crocodile in the Yangtze” yang bercerita tentang kisah Jack Ma membangun Alibaba dari nol sampai menjadi perusahaan e-Commerce terbesar di dunia. Untuk Sobat Studentpreneur yang tidak sempat menghadiri event tersebut, jangan kawatir. Atas izin dari Porter Erisman, Studentpreneur mendapatkan hak untuk memutar online film “Crocodile in The Yangtze” khusus di Indonesia. Bagi Sobat Studentpreneur yang ingin menontonnya, silahkan like facebook page Studentpreneur dan tonton di sticky post paling atas. Here’s the movie poster:

crocodile-in-the-yangtze-300x444

 

  • Studentpreneur Menyapa SMA 5 dan UK Petra Surabaya.

Studentpreneur mendatangi SMA 5 Surabaya antara tanggal 18-21 November dan menyapa pembacanya di sana. Saya sendiri selaku Editor-In-Chief Studentpreneur yang datang dan mencoba menginspirasi anak SMA yang sudah mulai mempunyai keinginan untuk berbisnis. Ada beberapa anak muda yang menarik perhatiannya dan mungkin akan diliput di Majalah Studentpreneur. Kemudian, pada tanggal 29 November, Studentpreneur akan hadir di jurusan IT Universitas Kristen Petra Surabaya. Dalam event tersebut, Studentpreneur akan mengundang Taufshwara Diasriandaru, pendiri jelasin.com yang telah menjadi salah satu startup paling menjanjikan di Surabaya. Dari pihak Studentpreneur, co-founder sekaligus Chief Creative Officer kami Edbert Johnson akan berbagi pengalamannya juga membangun Studentpreneur.

 

So, guys, manfaatkan kesempatan ini, have fun, dan selamat Global Entrepreneurship Week!!

Adhika Dwi Pramudita

Adhika adalah direktur utama PT Wirausaha Muda Sukses Sejahtera. Praktisi media, startup, dan periklanan.

Facebook Twitter Google+