Tips
9 Cara untuk Menghemat Biaya Listrik Anda
Entrepreneur harus cermat jika menyangkut soal biaya pengeluaran. Salah satunya adalah biaya listrik. Di Surabaya atau kota-kota besar Indonesia yang mayoritas cenderung panas, godaan untuk setiap saat menyalakan AC akan muncul setiap saat. Namun apakah bijak? AC menggunakan sekitar 5 persen dari seluruh listrik yang dihasilkan di Indonesia dengan biaya tahunan lebih dari 100 triliun rupiah. Menggunakan unit ini selama bulan-bulan di musim kemarau pasti akan menggigit tagihan energi Anda. Berikut adalah sejumlah tips untuk menghemat pengeluaran biaya AC anda:
1. Ganti unit lama Anda
Jika sistem AC Anda berusia lebih dari 10 tahun, atau sudah tidak sedingin dulu, mungkin sudah saatnya untuk menggantinya. Memang mahal di awal. Akan tetapi, Anda dapat menabung lebih banyak pengeluaran dari waktu ke waktu. Meskipun pastikan bahwa kurangnya pendinginan bukan dikarenakan adanya kebocoran di rumah atau masalah lainnya.
2. Tepat instalasi
Mengganti unit pendingin tua Anda dengan model yang lebih baru memang baik. Akan tetapi, untuk mendapatkan manfaat maksimal dari unit hemat energi, maka Anda perlu memasangnya dengan benar. Instalasi yang tidak pas dapat mengurangi efisiensi energi hingga 30 persen, menurut Energy Star.
3. Ganti filter udara Anda
Dengan memeriksa filter udara Anda setiap bulan, terutama selama musim kemarau ketika AC Anda sering digunakan, Anda bisa menghemat banyak biaya energi. Kotoran dalam filter akan melambatkan aliran udara Anda, yang akan membuat AC anda lebih sulit untuk membuat ruangan Anda dingin, dan mengurangi efisiensi unit Anda. Anda harus mengubah filter Anda setidaknya setiap tiga bulan.
4. Pasang kipas di langit-langit
Kipas angin adalah cara jitu untuk mendinginkan ruangan selama musim kemarau. Kipas angin dapat membuat ruangan Anda lebih dingin 3-8 derajat lebih dingin dengan biaya energi yang lebih murah, sehingga Anda tidak perlu menyalakan AC ketika suhu ruangan tidak terlampau terik.
5. Penghijauan
Panas matahari memasuki rumah melalui atap atau jendela. Semakin banyak pohon atau semak yang ada di sekitar rumah Anda, semakin kecil kemungkinan matahari akan dapat mencapai di dalam tempat tinggal Anda.
6. Tutup jendela Anda
Tirai jendela dan kaca film akan mencegat sebagian panas matahari sebelum memasuki rumah Anda. Lapisan jendela dapat mengurangi panas matahari hingga 77 persen, menurut Departemen Energi. Tirai dengan lapisan plastik berwarna putih dapat mengurangi kenaikan panas sebesar 33 persen. Semakin banyak panas yang Anda cegah dari memasuki rumah Anda, semakin murah tagihan energi Anda.
7. Hindari kompor
Mendidihkan sesuatu di atas kompor atau menyalakan oven hanya akan meningkatkan panas dalam ruangan. Gunakan microwave, atau disamping menyalakan AC, makanlah sesuatu yang dapat menurunkan suhu tubuh, seperti salad, buah, atau es krim. Jika Anda harus menggunakan kompor, memasaklah di malam hari ketika suhu dingin. Setelah memasak, pastikan untuk menyalakan exhaust dapur Anda. Semakin Anda dapat menjaga rumah Anda tetap dingin, semakin Anda tidak perlu menjalankan AC terlalu sering atau terlalu lama.
8. Dinginkan satu ruangan saja
Jika sistem pendinginan seluruh rumah akan terlalu mahal, unit kecil akan membantu Anda memangkas harga. Daripada mendinginkan seluruh rumah, dinginkan satu ruangan saja, misalnya ruangan keluarga.
9. Jangan unit pendingin Anda efisien
Banyak orang merasa bahwa unit AC terbesar akan memberikan pendinginan terbaik. Akan tetapi, AC yang terlalu besar akan sangat tidak efisien dan membuang uang. Sebuah AC yang terlalu besar akan mendinginkan ruangan terlalu cepat sebelum mencapai tingkat efisiensi maksimum. Dia memang akan mendinginkan ruangan, akan tetapi hanya akan membuat ruangan menjadi basah dan lembab. Pastikan untuk mendapatkan unit dengan ukuran yang tepat bagi kamar Anda.
Anda juga bisa mendapatkan informasi bisnis anak muda kreatif melalui Facebook atau Twitter Studentpreneur. Merasa artikel ini berguna? Bagikan untuk teman-teman Anda melalui tombol share di bawah ya. Karma counts! 🙂 [Photo Credit: Alexander]
Artikel Bisnis Terpopuler Hari Ini:
Peluang Bisnis Franchise yang Menjanjikan
Ini Nasehat Mantan Orang Terkaya di Dunia
Facebook Habiskan 260 Trilliun Untuk Dana Akuisisi