Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Berita Bisnis

Asyik, Kini Google Street View Indonesia Sudah Bisa Digunakan


“Kami berharap rangkaian gambar Street View yang kami luncurkan dapat membantu orang-orang di seluruh dunia untuk mengenal dan menjelajahi Indonesia.” – Rudi Ramawi (Country Head Google Indonesia)

Bagi Sobat Studentpreneur yang tinggal di kota-kota besar seperti Jakarta dan Surabaya mungkin sering atau pernah berpapasan setidaknya sekali dengan mobil-mobil bercat hijau dan putih dengan lambang Google dan Wonderful Indonesia serta memiliki kamera besar yang terdapat di atas mobilnya. Ya, 2 tahun yang lalu mobil-mobil pasukan Google Street View tiba dan menyerbu beberapa kota besar di Indonesia. Mereka memiliki misi berlalu-lalang di jalan besar hingga masuk kediaman warga untuk mengambil potret sepanjang jalanan yang mereka lalui. Sekitar akhir tahun kemarin akhirnya misi mereka telah selesai. Kini gambar-gambar jalanan tersebut sudah dapat kita lihat karena Google telah selesai mengunggah semua hasil gambar jalanan yang sudah dikumpulkan sebelumnya.

Sebenarnya apa sih Street View ini? Street View adalah salah satu layanan yang terdapat dalam Google Maps. Fitur ini diperkenalkan oleh Google pada tahun 2007. Melalui fitur ini, pengguna dapat melihat berbagai pemandangan sepanjang jalan di kota-kota besar hingga tempat2 wisata terkenal yang berada di tempat tinggi seperti Gunung Fuji di Jepang. Gambar pemandangan yang dihasilkan adalah foto panorama 360 derajat yang diambil sejajar dengan ketinggian mata manusia. Awalnya hanya tersedia beberapa gambar dari wilayah Amerika Serikat saja. Kini, sudah tersedia banyak sekali gambar yang diambil dari berbagai penjuru dunia, termasuk salah satunya adalah Indonesia.

ss-street-view-basra-sby

Untuk mengakses layanan ini sangatlah mudah. Cara pertama adalah melalui website yang dapat diakses di maps.google.com dari berbagi Internet Browser. Lalu ketik salah satu nama kota atau lokasi yang berada di salah satu kota dari 4 kota besar di Indonesia (Jakarta, Bogor, Surabaya, Denpasar). Cari tombol menu Street View yang digambarkan dengan bentuk boneka manusia warna kuning. Ada 2 cara untuk melihat, yaitu dengan mengklik boneka kuning lalu mengklik jalan yang terdapat jalur biru, atau dengan klik boneka kuning tersebut dan melepaskan ke area dimana kita ingin melihat-lihat pemandangan sekitarnya. Sedangkan untuk Tablet dan Smartphone ada juga cara mudah menggunakan aplikasi Google Maps di Apple Store / Google Play. Kemudian ketik nama jalan sama seperti cara sebelumnya melalui Internet Browser. Perbedaannya adalah jika kita menggunakan Smartphone atau Tablet, kita cukup menekan dan tahan agak lama di titik lokasi yang kita ingin lihat-lihat hingga pin merah muncul. Setelah itu akan muncul nama jalan di bagian bawah layar. Apabila area tersebut sudah terekam kamera Google Street View, maka akan muncul foto dengan tulisan Street View. Tekan foto tersebut dan kita dapat mulai berjalan-jalan di area sekitar titik tersebut.

Ada banyak sekali manfaat yang bisa didapat dengan hadirnya Google Street View. Andrew McGlinchey selaku Head of Product Management Google South East Asia mengatakan Street View bisa menjadi media riset bagi para turis yang mau berlibur ke Indonesia, atau bisa juga berfungsi sebagai brosur digital perjalanan wisata bagi para turis. Rudi Ramawi selaku Country Head Google Indonesia menambahkan Indonesia telah menjadi rumah dari dari beberapa pusat bisnis yang berkembang di Asia Tenggara. Contoh nyata adalah ketika kita ingin membangun bisnis di salah satu belahan kota, kita tidak perlu repot-repot mengunjungi tempatnya terlebih dahulu. Cukup melakukan survei awal dengan mengecek pemandangan lokasi sekitar di Street View tentunya akan menghemat waktu dan memberikan gambaran informasi lebih cepat.

Dengan hadirnya layanan Google Street View Indonesia, tentunya akan menunjang berbagai aktivitas kita dalam mencari informasi bahkan untuk bisnis sekalipun. Coba cek apakah kantor, rumah, atau diri Anda sendiri tertangkap kamera Google di Indonesia? Mari berdiskusi di kolom komentar! Anda juga bisa mendapatkan informasi bisnis anak muda kreatif melalui Facebook atau Twitter Studentpreneur.

 

Artikel Bisnis Terpopuler Hari Ini:

Anak Muda Indonesia Ini Menolak Tawaran Perusahaan Design Raksasa Amerika Demi Mengejar Mimpi di Indonesia

ALS Ice Bucket Challenge Pertama di Indonesia. Kalian Berani?

Kerennya CEO Muda Burger King Merevolusi Perusahaannya

Andreas Yonathan

Kontributor: Andreas Yonathan pernah menjadi Community Manager dari Studentpreneur. Saat ini dia bekerja sebagai web developer di Miracle Clinic dan Flavare

Facebook Twitter Google+