Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Tips

4 Cara Agar Kamu Termotivasi Lagi Dalam Bekerja


Dalam bekerja ataupun dalam beraktivitas, terkadang ada rasa bosan yang mendera Sobat Studentpreneur. Ketika bosan datang, motivasi untuk bekerja pasti menurun. Efek dari motiviasi yang menurun ini bisa sampai mengakibatkan kamu keluar dari pekerjaan. Padahal seharusnya kamu tidak perlu sampai keluar pekerjaan, yang harus kamu lakukan cukup dengan mengembalikan motivasi kerja seperti sebelumnya. Nah sekarang kami akan membahas bagaimana agar kamu termotivasi lagi dalam bekerja.

 

Persiapkan yang terburuk

Salah satu hal yang membuat kamu tidak mempunyai motivasi lagi adalah kamu terlalu takut untuk gagal. Kadang kamu tidak percaya dengan kemampuanmu, sehingga kamu menyerah duluan. Solusinya adalah kamu harus mempersiapkan segalanya yang terburuk. Pikirkan apa yang terjadi jika kamu gagal, apa efeknya di masa mendatang. Dengan begini kamu akan mempunyai motivasi kembali dan semangat menjalani hari.

 

Manajemen waktu

Ada faktor yang membuat kamu terpuruk, yaitu kamu tidak mempunyai manajemen waktu yang baik. Tidak mempunyai manajemen waktu yang baik akan membuat kamu cepat bosan dan pada akhirnya pekerjaan banyak yang terbengkalai. Caranya untuk mempunyai manajemen waktu yang baik adalah kamu bisa membuat perencanaan, mana pekerjaan yang sulit dan mudah. Kerjakan pekerjaan yang mudah dahulu, dan habiskan sisa hari untuk mengerjakan pekerjaan yang sulit. Semakin kamu cepat menyelesaikan pekerjaan, rasa bosan akan cepat hilang.

 

Ketahui waktu terbaik kamu

time

Photo Credit: Mystic

Jika kamu lebih semangat bekerja di pagi hari, berarti kamu harus memaksimalkan waktu pagi hari. Begitu juga sebaliknya, jika kamu lebih fokus bekerja di malam hari, berarti mau tidak mau kamu harus menyelesaikan pekerjaan kamu di malam hari. Bahkan kamu bisa menyicil pekerjaan untuk esok hari. Biasanya kamu akan kehilangan motivasi ketika banyak sekali pekerjaan yang tidak selesai, salah satu solusinya adalah ketahui waktu terbaik yang kamu punyai.

 

Olahraga

Cara terakhir adalah kamu bisa berolaharaga. Olahraga ini mempunyai banyak sekali manfaat, selain menjaga stamina tubuh ternyata berolahraga dapat menjaga fokus bekerja. Usahakan kamu berolahraga selama seminggu 3 kali atau minimal seminggu sekali. Jika tidak sempat, kamu bisa lari pagi selama kurang lebih 15 menit ya.

Itulah cara kamu agar termotivasi lagi dalam bekerja Sobat Studentpreneur. Setelah termotivasi, kamu juga bisa belajar mengenai komunikasi yang baik sehingga hubungan dengan rekan kerja bisa jadi lebih baik.

Dior Asning Kosyu

Bercita-cita menjadi pemain basket, kini Dior berubah profesi menjadi jurnalis yang ingin memperbaiki Indonesia melalui tulisannya.

Facebook Twitter Google+