Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Tips

Ciri Khas Seorang Entrepreneur


Menjadi seorang entrepreneur sah-sah saja, dan setiap entrepreneur pasti memiliki cara masing-masing dalam mengelola bisnisnya. Tiap orang tidak memiliki kesamaan, bahkan banyak yang bertolak belakang. Menjadi entrepreneur bisnis kecil dan menengah juga merupakan seorang pemimpin dan high risk taker. Ya bagaimana lagi, kalo tidak high risk taker maka bisnis tidak akan pernah jalan.

Dari bisnis yang jalan ini, ada sebuah riset menarik yang dilakukan oleh Deluxe Corporation, sebuah perusahaan marketing dari US. Riset ini menemukan bahwa pemilik bisnis kecil sampai menengah memiliki perbedaan dengan orang biasa yang membuat mereka memiliki ciri khas masing-masing, termasuk memimpin dan menginspirasi orang lain, baik itu karyawan ataupun partner bisnis mereka.

how-not-to-run-your-business

Menurut riset tersebut, ciri khas seorang entrepreneur dapat dikategorikan menjadi tujuh, yaitu:

1. Bekerja Sepenuh Hati
Tipe ini adalah mereka yang bekerja hanya dengan satu alasan, “Passion”. Ya hanya untuk passion mereka ingin membagi apa yang  dirasakan dengan orang lain. Para entrepreneur yang bekerja dengan passion memiliki jiwa penuh seperti bisnis adalah darah yang mengalir dalam dirinya. Passion sering menjadi ciri khas seorang entrepreneur yang paling utama.

2. Bisnis merupakan no 2 dalam Hidupnya
Tipe ini merupakan tipe yang masuk dalam kategori memiliki bisnis dengan cara ikut-ikutan atau juga dapat dikatakan bisnis merupakan kegiatan sampingan daripada menganggur sehingga jangan heran bisnis yang dijalankan juga tidak kunjung besar. Biasanya, orang yang berbisnis hanya dengan niatan menambah sedikit penghasilan masuk dalam kategori ini.

3. Penuh Percaya Diri
Percaya diri adalah salah satu ciri khas entrepreneur sejati. Seorang entrepreneur dikenal berani mengambil resiko dan penuh percaya diri dalam bisnisnya. Mereka menikmati jalan hidup yang dipilihnya dan sangat berhasrat dalam hidup yang dijalaninya. Dengan adanya hasrat yang luar biasa akan mendorong menjadi lebih baik dan menjadikan bisnisnya tidak asal jalan.

4. Yakin Dengan Pilihannya
Tipe Entrepreneur ini adalah tipe mereka yang berbisnis untuk meraih keuntungan sebesar-besarnya. Biasanya mereka mengontrol jadwal hingga segala macam perhitungan mereka sendiri. Riset ini menunjukkan bahwa wanita adalah jenis kelamin yang lebih banyak berada di klasifikasi ini dibandingkan pria.

5. Perusahaan Keluarga
Entrepreneur yang berada di klasifikasi ini adalah tipe penganut tradisi. Biasanya mereka mewarisi bisnisnya kepada keluarga agar usahanya semakin berkembang dan keluarganya semakin sejahtera. Ada kekurangan dari tipe jenis ini, karena kadang kala apabila sang penerus tidak cakap dalam bisnis keluarga, maka habislah semuanya. Ada kecenderungan generasi pertama membangun, generasi kedua membesarkan, dan generasi ketiga menghancurkan. Jangan sampai anda termasuk generasi yang menghancurkan!

6. Si Pandai Menganalisa Peluang
Aji mumpung, ya mungkin itu adalah kalimat yang cocok bagi Entrepreneur tipe ini.  Ciri khas entrepreneur ini adalah mereka yang memulai bisnisnya dengan melihat visi dan kesempatan lebih memiliki ambisi menguasai pasar tersebut. Riset mengatakan bahwa sekitar 70% pria memiliki analisa peluang yang lebih baik daripada wanita. Pria percaya bahwa mereka dapat melakukan bisnis ini lebih baik daripada kompetitornya dan yang paling penting, pria lebih menginginkan memiliki bisnis mereka sendiri.

7. Si Tidak Ingin Bekerja Dengan Orang Lain
Ciri khas entprepreneur satu ini adalah mereka yang memiliki banyak pengalaman dalam pekerjaan profesional tetapi mereka meninggalkan perusahaannya hanya karena satu alasan, “I want to be a boss”. Lebih dari setengah responden riset (56%) mengatakan bahwa mereka selalu ingin bekerja untuk diri mereka sendiri dan tidak ingin berada di bawah pengaruh orang lain.

Nah Sobat Studentpreneur, dari tujuh klasifikasi entrepreneur tersebut, anda termasuk dalam klasifikasi yang mana?

Zakarias Danujatmiko

Zakarias Danujatmiko adalah General Manager Studentpreneur. Dia sangat berminat terhadap entrepreneurship dan merupakan pengusaha cokelat bubuk.

Facebook Twitter