Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Best People Studentpreneur Indonesia

Ini Dia Nicholas Kurniawan – Pemenang Wirausaha Muda Mandiri


Nicholas Kurniawan, pengusaha ikan hias yang berhasil memenangkan Wirausaha Muda Mandiri. Bayangkan, selain mempunyai bisnis ikan hias yang sangat besar, dia juga pernah masuk di acara Kick Andy! Metro TV karena cerita hidupnya yang sangat menarik.Studentpreneur mempunyai kesempatan untuk berbincang langsung dengan Nicholas Kurniawan, seorang remaja yang ketika masih SMA sudah bertekad untuk mempunyai uang 100 juta rupiah di tabungannya. Semoga Sobat Studentpreneur bisa terinspirasi!

 

Nicholas ini sudah berjualan sejak kelas 2 SD, apa waktu itu tidak malu dengan teman-teman?

Sebenarnya tentu ada rasa malu, tapi saya coba selalu menghibur diri sendiri dan membanggakan diri.Buat saya gengsi tidak membuat saya sukses, tapi kalau saya sukses saya pasti bergengsi.

 nico with president

Fase antara SD – SMA sebelum berkenalan dengan ikan hias ini Anda bisa dibilang mengalami berbagai kegagalan, bisa diceritakan sedikit?

Saya sudah coba segala bisnis sejak SD, mencoba segala macam bisnis, mulai dari jualan makanan di sekolah beberapa kali berhasil, lalu malah banyak sisa.Jualan baju juga vendor bermasalah, jualan MLM malah banyak hilang uang bahkan hilang teman, dan masih banyak lagi.Saya terus coba, terus gagal, tapi terus bangkit, hingga akhirnya di ikan hias, rasanya Tuhan buka jalan memudahkan segalanya.Walau banyak juga kesulitan yang datang, tapi ya selalu dibimbing Tuhan bagaimana menyelesaikannya, jadi terus coba dan akhirnya berhasil juga.

 

Titik balik adalah ikan garrarufa pertama yang bisa Anda jual di FJB Kaskus. Ikan yang Anda jual sudah habis, tapi kenapa Anda malah memutuskan untuk tetap berjualan ikan tersebut dan tidak sekedar bilang stok sudah habis?

Saya melihat peluang darisana untuk mendapat penghasilan, dalam setiap kesempatan saya berusaha untuk peka melihat peluang yang ada.

 

“Garrarufa center” adalah brand toko online garrarufa Anda yang pertama. Bagaimana akhirnya memutuskan dari awalnya Cuma menjualkan ikan teman sampai membuka toko online sendiri?

Membuka toko online sebenarnya hanya bagian dari promosi karena banyak orang yang meminta melihat website.

 

Karir awal yang cukup sukses dengan menghasilkan keuntungan 2-3 juta per bulan ketika masih berusia 17 tahun, what do you feel about that moment?

Sudah sombong banget.Tapi ya gitu, Tuhan ga pernah suka orang sombong.Makanya saya akhirnya sempat dibuat gagal segagal-gagalnya.Tapi saya jadi belajar banyak.Sekarang saya punya prinsip. Stay foolish and keep hungry for success! Karena ketika kita sudah mulai merasa hebat, kita akan berhenti untuk belajar, saat kita sudah tidak lagi lapar untuk menjadi sukses, kesuksesan akan direbut mereka yang lapar dan sungguh-sungguh mengejar sukses tersebut.

 

Dari kecil Anda selalu menjadi siswa terbaik di sekolah. Tapi ternyata waktu kelas 2 Anda sempat tidak naik kelas ke kelas 3 SMA. Bagaimana itu bisa terjadi? Terlalu sibuk berbisnis?

Karena sudah terlalu sibuk bisnis, pelajaran yang sangat berat juga di kelas IPA SMA Kanisius, saya belajar tiap hari sampai tengah malam, tapi tetap aja susah banget, dan sebenernya paling masalah karena waktu ulangan umum ada masalah berantem-berantem dengan pacar, jadi gitu deh. Waktu itu juga merasa terpukul banget malah merasa kalau bisa mati saat itu juga ikhlas.Tapi semua hal yang terjadi , sepahit apapun itu pada akhirnya ada untuk mendatangkan kebaikan. Seperti saat ini, setelah menengok ke belakang , saya sadar segala keberhasilan yang saya alami terjadi karena masa kecil saya yang berat. Coba waktu itu naik kelas, pasti juga tidak akanada semangat sebesar ini untuk sukses.

 

Lalu bagaimana cara Anda bangkit dari kejadian tersebut?

Jujur waktu itu saya orang yang jauh dari Tuhan, tapi waktu Tuhan mengambil segala – galanya dari saya, saat saya ga naik kelas, saya yang tadinya bangga kalau saya anak pintar, hilang, saya bangga saya kapten tim bola ,hilang, saya bangga saya punya pacar cantikpun, ga lama putus. Akhirnya saya merasa Tuhan satu – satunya yang saya punya.Saya kembali kepada Tuhan, saya coba dekatkan diri lagi sama Tuhan,, saya baca alkitab lagi, dan dari sana ketemu ayat yang menguatkan saya.

Setelah membaca cerita tersebut, saya seolah mendapat kekuatan dan menjadi yakin, bahwa dalam segala hal yang terjadi Tuhan pasti punya rencana yang akan mendatangkan kebaikan. Dari sana saya meyakinkan diri bahwa Tuhan biarkan saya tidak naik kelas, kehilangan banyak hal yang berharga dalam hidup saya untuk satu maksud yang baik, dia pasti akan bangkitkan saya, jadikan saya inspirasi untuk banyak orang.Hal tersebut yang selalu saya pegang sebagai janji Tuhan untuk hidup saya.Dari sana saya mulai merancang kembali tujuan hidup saya, goal, dan impian saya.

 

Mari berdiskusi di kolom komentar! Anda juga bisa mendapatkan informasi bisnis anak muda kreatif melalui Facebook atau Twitter Studentpreneur.

 

Artikel Bisnis Terpopuler Hari Ini:

Pria Ini Membangun Bisnis Dari Nol Sampai Bernilai Trilliunan Rupiah

Tips Untuk Menjadi Jutawan di Usia 30-an

Lima Mitos Memulai Bisnis Online

Adhika Dwi Pramudita

Adhika adalah direktur utama PT Wirausaha Muda Sukses Sejahtera. Praktisi media, startup, dan periklanan.

Facebook Twitter Google+