Berita Bisnis
Ini Dia Pendapat Michelle Obama Tentang Internet
Negara akan lebih kuat dan lebih kaya ketika suara dan opini dari semua masyarakatnya bisa didengarkan – Michelle Obama, First Lady Amerika Serikat
Dalam kunjungannya ke China hari Sabtu 22 Maret lalu, first lady Amerika Michelle Obama sempat menyinggung pandangannya tentang internet. Obama mendapatkan kesempatan untuk memberikan ceramah di Stanford Center, Universitas Beijing, dalam bagian tur rombongan kenegaraan Amerika Serikat. Pembicaraan mengenai internet ini tentunya bisa dibilang saran halus terhadap tembok besar China yang melakukan sensor terhadap internet seperti facebook, Twitter, dan berbagai blog mengenai kemanuasiaan. Michelle Obama menekankan pada pentingnya untuk menyampaikan ekspresi dan pendapat secara online.
Seperti dikutip dari majalah Time, Michelle Obama berkata “Sangat penting untuk informasi dan ide berjalan secara bebas melalui internet dan berbagai media. Karena itulah cara kita menemukan hal yang sebenarnya. Itulah cara kita mengetahui apa yang sebenarnya terjadi dalam komunitas kita, Negara kita, dan dunia kita.”
Michelle Obama memberikan pidato di depan 200 pelajar dari Amerika dan China, yang kebanyakan berisi tetnang pentingnya sekolah di luar negeri. Pidato tersebut merupakan bagian dari tur kenegaraan ke China yang tidak bersifat politik. Pemikiran tentang kebebasan untuk berpendapat dan berinternet dari Michelle Obama bukanlah kritikan ke kebijakan pemerintah China, namun lebih pada beliau mengutarakan pendapatnya ke mahasiswa.
Dalam sebuah wawancaranya bersama The Times, Michelle Obama juga pernah berkata, “Negara akan lebih kuat dan lebih kaya ketika suara dan opini dari semua masyarakatnya bisa didengarkan. Ketika kesempatan untuk mengekspresikan diri secara bebas dan menyembah yang ingin disembah, dan mendapatkan akses terbuka terhadap informasi, kami percaya itu semua adalah hak asasi yang diberikan pada semua orang di dunia ini.”
Dalam negeri Amerika sendiri, Michelle dan Barrack Obama konsisten mengenai kebebasan berpendapat. Melalui sekretaris kenegaraan Hillary Clinton yang juga menyinggung soal kebebasan internet pada January 2010, Amerika juga meluncurkan agenda kebebasan internet, yang mempromosikan kebebasan berinternet seluruh dunia, dan berbagai inisiatif lainnya. Jangan lupa ikuti facebook dan Twitter kami ya!
Baca Juga:
Game Ini Membuat Anda Menjadi Bos Perusahaan Teknologi
Kisah Sandiaga Uno – Orang Terkaya ke 47 di Indonesia
Bisnis Rumahan Yang Mungkin Cocok Untuk Anda