Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Berita Bisnis Tips

Tahun Ular – Tahun Yang Tepat Untuk Memulai Bisnis


Halo Sobat StudentPreneur! Tidak terasa ini sudah tanggal 10 February 2013. Dalam kepercayaan Tionghoa, ini adalah hari yang spesial, kita memasuki tahun ular dalam zodiak Tionghoa. Saya sendiri memiliki zodiak ular dan saya sangat percaya bahwa karakter kuat yang dimiliki oleh ular sangat cocok dalam berbisnis. Memasuki tahun ular tentu merupakan “berkah” tersendiri bagi kita yang memiliki shio yang sama. Jujur saya bukan ahli budaya Tionghoa,namun saya sangat tertarik mempelajarinya. Tidak ada salahnya untuk membagikan apa yang kita pelajari, bukan?

snake year

Menurut CNN Hongkong, tahun ini juga merupakan tahun yang luar biasa beruntung bagi mereka yang memiliki zodiak ayam, anjing, dan kerbau. Bagi yang berzodiac ular seperti saya, tahun ini akan terjadi perubahan yang besar. Ular bisa berganti kulit, entah itu menjadi baik atau buruk. Contoh pada tahun kelahiran saya di 1989, terdapat dua peristiwa perubahan besar di dunia, yaitu tragedi Tinanmen Square yang melambangkan perubahan buruk, dan runtuhnya tembok berlin yang melambangkan perubahan yang baik. Saya pribadi tentu berharap tahun 2013 ini akan menjadi perubahan yang baik untuk dunia bisnis!

Runtuhnya Tembok Berlin

Saya tertarik ketika membaca wawancara Majalah Entrepreneur Amerika dengan Neil Somerville, pengarang buku “Your Chinese Horoscope 2013: What the Year of the Snake Holds in Store For You”. Menurut Neil, ular mempunyai sifat bijak yang luar biasa. Biasanya, ular sabar dalam mengamati situasi namun tetap sangat ambisius. Mereka cenderung sangat tepat dalam memprediksi trend. Contoh entrepreneur berzodiak ular yang sukses besar adalah Oprah Winfrey dan Martha Stewart. Tahun ular tentu tahun yang tepat untuk bisnis.

Paling menarik, masih dari majalah yang sama, adalah wawancara dengan Marina Lighthouse, pengarang buku “Chinese Astrology Predictions and FengShui for 2013”. Marina merasa bahwa tahun ular yang merupakan tahun lahirnya bisnis, menjadi tahun yang sempurna dengan element air yang terkandung di dalamnya. Ya, air melambangkan uang, kekayaan, dan perdagangan. Perpaduan antara ular dan air di tahun 2013 ini tentu merupakan simbol dari saat paling tepat untuk membuka sebuah bisnis.

Oprah Winfrey

Nah Sobat StudentPreneur, terlepas anda percaya atau tidak dengan zodiak Tionghoa, tahun 2013 adalah tahun yang tepat bagi kita untuk memulai sebuah bisnis. Wujudkan ide anda secara perlahan, lakukan riset pasar yang tepat, kembangkan produk yang mempunyai daya saing lebih daripada kompetitor, dan pasarkan dengan cepat dan tepat sasaran. Bergeraklah seperti ular yang sedang berburu. Mereka bijak, perlahan, namun dalam saat tertentu juga cepat menangkap peluang. Selain itu, ular juga sering berganti kulit. Jangan pernah merasa ragu untuk berubah apabila memang diperlukan. Semoga berhasil dalam bisnis!

Gong Xi Fa Cai, Xin Nian Kuai Le!

Adhika Dwi Pramudita

Adhika adalah direktur utama PT Wirausaha Muda Sukses Sejahtera. Praktisi media, startup, dan periklanan.

Facebook Twitter Google+