Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Berita Bisnis

Mengintip Restoran Inamo


Bagi pencinta makanan, menyantap makanan di tempat-tempat yang istimewa sudah tentu menjadi kegiatan yang mengasyikkan. Membayangkan berbagai jenis makanan dengan cita rasa yang lezat sudah tentu ada di pikiran mereka. Namun, saat ini restoran tidak hanya perlu menyediakan makanan yang lezat saja. Harus ada sesuatu yang berbeda untuk menarik pelanggan dalam jangka waktu yang panjang. Restoran Inamo adalah sebuah tempat yang berbeda dari tempat kebanyakan. Urusan mengganjal perut bukan lagi menjadi prioritas yang di utamakan. Ada yang lebih dari sekadar unik dari restoran ini, teknologi mutakhir!
inamo-restaurant02

Restoran ini terletak di distrik yang paling bergengsi di SoHo, London. Selain menyediakan makanan dengan cita rasa yang lezat, namun pengalaman bersentuhan dengan teknologi masa depan merupakan kunci dari layanan di restoran ini.
Berbagai pilihan masakan Asia siap untuk disajikan kepada para pengunjung. Mereka dapat memesan makanan yang mereka sukai dengan sistem teknologi mutakhir yang memungkinkan mereka memesan makanan melalui touch-pad. Pesanan yang mereka pilih segera disampaikan kepada para koki tanpa harus menunggu waiter yang menghampiri mereka. Layanan pemesanan ini sangat interaktif bagi pengunjung.

Setiap meja di Inamo memiliki proyektor sendiri-sendiri. Pengunjung dapat dengan bebas meletakkan makanan di meja yang sekaligus menjadi layar komputer yang besar. Inamo menawarkan pengalaman yang unik kepada pengunjung, mereka dapat memilih makanan mereka melalui meja-meja yang menjadi panel interaktif. Menurut pengelola, sistem teknologi ini berdasarkan sistem flash dan actionscript.

Menu makanan ditampilkan melalui panel-panel interaktif. Pengunjung dapat memilih menu makanan yang mereka sajikan dalam bentuk gambar yang sesungguhnya di meja mereka. Tampilan ini dapat dinikmati melalui teknologi yang mereka namakan dengan E-Table. Sebuah teknologi revolusioner yang menjadi daya tarik utama restoran ini. Tidak hanya itu saja, ketika pengunjung menunggu pesanan mereka di antar, mereka dapat mengintip bagian dapur, memastikan apakah koki mereka telah membuat makanan dengan baik. Pengunjung juga dapat bermain beberapa permainan interaktif yang sudah disedikan. Berbagai permainan tersedia sembari menunggu ataupun melepas kepenatan setelah pulang bekerja dengan bermain game yang menghibur.

Setelah pengunjung telah menyelesaikan makanannya, mereka dapat memeriksa tagihan dengan mudah. Dengan satu tombol, mereka dapat mengetahui jumlah tagihan yang harus dibayarkan. Dalam panel interaktif, pengunjung juga dapat memanfaatkan panduan peta jalan yang disediakan. Mereka mendapatkan informasi yang lengkap melalui panduan jalan sembari memeriksa tempat-tempat disekitar restoran ini.

Fitur menarik lainnya, pengunjung juga dimudahkan dengan adanya layanan menu call taxi yang tersedia dalam panel interaktif. Mereka dapat memanfaatkan layanan ini apabila mereka membutuhkan taksi.

Menarik sekali kan?

Adi Candra Bachtiar

Adi Candra adalah alumni ITS, pelaku desain, penggemar entrepreneurship, dan pendiri aidiotology.project

Facebook