Tips
Kumpulan Tips Bisnis Terbaik 2013
Ini dia 5 artikel tips bisnis paling populer yang pernah diterbitkan di Studentpreneur sepanjang tahun 2013
Studentpreneur telah menerbitkan berbagai artikel mengenai tips bisnis selama tahun 2013. Dari ratusan artikel tips bisnis yang ada, mana saja yang menjadi populer bagi pembaca Studentpreneur. Tim kami sudah melihat berbagai data statistik yang ada. Inilah 5 artikel bisnis pilihan Sobat Studentpreneur, paling populer di antara semua artikel tips bisnis lainnya.
Tiga Tips Negosiasi Ala Steve Jobs
Negosiasi adalah bagian penting dalam bisnis. Meskipun mempunyai produk atau jasa yang sama dengan pesaing, seringkali hasil yang didapatkan oleh perusahaan berbeda hanya karena perbedaan kemampuan negosiasi yang dipunyai. Artikel ini akan membawa Anda belajar langsung dari Steve Jobs mengenai cara negosiasi yang baik. Steve adalah salah satu ahli negosiasi terbaik di dunia. Keberhasilan iPhone untuk merajai pasar smartphone di Amerika tidak lepas dari Steve yang mampu meyakinkan AT&T (Telkom-nya Amerika) untuk mensubsidi pengguna iPhone.
Mengelola keuangan dengan baik sangat vital bagi semua bisnis. Namun, terutama untuk pebisnis yang pemula, tidak semua mempunyai CFO (Chief Financial Officer) yang ahli keuangan. Seringkali startup sama sekali tidak punya orang yang mengerti keuangan. Sebelum Anda mampu mengangkat seorang CFO, ada baiknya Anda belajar sedikit mengenai keuangan. Inilah tiga tips keuangan sederhana yang menjadi populer di kalangan pebisnis muda di Indonesia.
Cara menambah uang saku untuk anak SMA
Selain anak kuliah serta anak muda berusia di bawah 30 tahun, pembaca Studentpreneur juga banyak yang masih SMA. Artikel cara menambah uang saku untuk anak SMA ini adalah artikel paling populer di antara kalangan Sobat Studentpreneur yang masih SMA. Tim Studentpreneur telah mengumpulkan beberapa tips sederhana yang bisa digunakan oleh anak SMA dalam mendapatkan uang saku tambahan. Yang pasti, mentalitas mereka akan lebih siap untuk berbisnis kalau sudah biasa mencari uang sejak SMA.
Ucapkan Terimakasih Untuk Karyawan Anda
Karyawan adalah bagian yang tidak terpisahkan dari perusahaan. Kebahagiaan karyawan akan berimbas pada produktivitas perusahaan. Ketika karyawan bahagia, maka hasil kerja mereka juga akan menguntungkan perusahaan. Ketika karyawan tidak bahagia, selain hasil kerja mereka yang buruk, juga bisa saja mereka keluar dan Anda harus melakukan rekrutmen serta pelatihan lagi yang tentunya sangat menghabiskan biaya. Salah satu cara membuat karyawan bahagia adalah dengan mengucapkan terimakasih pada mereka. Tim Studentpreneur telah menyusun beberapa cara untuk mengucapkan terimakasih pada karyawan agar mereka bahagia.
Empat Tips Manajemen Waktu Sederhana
Masalah utama yang dialami oleh entrepreneur pemula adalah buruknya produktivitas kerja yang diakibatkan oleh tidak efektifnya manajemen waktu mereka. Artikel tips manajemen waktu sederhana ini sangat populer dibaca oleh Sobat Studentpreneur karena membahas tips sederhana namun terbukti dapat membuat manajemen waktu entrepreneur pemula menjadi lebih baik. Bekerja lebih efektif dengan manajemen waktu yang baik akan membuat kita bekerja lebih produktif dan membawa dampak positif pada bisnis.