Studentpreneur | Media Bisnis | Ide Bisnis | Bisnis Anak Muda

Best People Maret 2013 Edition

Startup – Creative Solutions


Didirikan oleh 5 orang mahasiswa pada 10 Juni 2012, Creative Solutions kini telah menjadi salah satu penopang penting dalam hal keperluan printing, IT, dan design di Universitas Ciputra. Yefta, Wesley, Darell, Angga, dan Eunike telah siap mengembangkan benderan Creative Solutions ke kancah yang lebih tinggi lagi. Berikut penuturan Yefta Sutanto kepada Majalah Studentpreneur.

 

Sobat Studentpreneur di luar Universitas Ciputra kan masih belum mengenal Creative Solutions, bisa anda ceritakan sedikit?

Creative Solutions awalnya mempunyai tiga divisi, yaitu print, design, dan computer service design. Kedepannya kita mengurangi kegiatan divisi design dan mengalihkan tenaganya ke divisi computer service center dengan pengembangan ke arah corporate. Untuk keperluan itu, kami mempunyai 2 orang karyawan selain co-founder serta memindahkan pusat layanan kami dari awalnya di sebelah MNA UC menjadi di UC Walk.

 

Creative Solutions Founders

 

Bisa diceritakan keunggulan utama Creative Solutions dari usaha serupa di UC?

Untuk kategori printing A3 dan A4, kami mempunyai printer tercepat di UC. Selain itu, kami juga melayani email printing, anda tinggal mengirim file yang mau diprint dengan instruksi khusus bila ada, lalu anda tinggal mengambil di tempat kami apabila sudah selesai. Creative Solutions juga mempunyai jaringan printer yang terintegrasi, ketika 2 station printing di kantor terlalu sibuk, kami bisa menyalakan laptop tambahan dan menjadi printing station tambahan. Intinya semua printer bisa dipakai oleh banyak komputer sekaligus.

 

374004_441909339190099_1387351777_n

 

Semua co-founder kan masih kuliah, bagaimana cara kalian mengatur waktunya?

Kami biasanya membuat skala prioritas, dilihat dari tingkat urgensi dan kepentingannya. Tapi tetap prioritas utama kami adalah kuliah.

 

Dengan 5 orang co-founder, apakah kalian tidak kesulitan dalam mengambil keputusan?

Memang dengan 5 orang ada 5 ide dan 5 kemauan. Tapi kami sudah mengenal sifat dan karakter satu sama lain. Biasanya saya dan Wesley lebih sering berinisiatif membawa ide ke forum. Saya cenderung sangat kritis, Darell biasanya memberikan pandangan dari sisi yang belum kita pikirkan dan Angga bisa memberi masukan yang tidak terduga. Meskipun hak veto ada di Wesley, kami selalu berusaha menghasilkan keputusan yang dapat diterima semua pihak. Setelah keputusan diambil, eksekusi akan dilaksanakan bersama.

 

Kalau boleh tahu, dalam sebulan Creative Solutions sudah menghasilkan omzet berapa besar?

Untuk kondisi saat ini, rata-rata kami mendapatkan 10-13 juta per bulan. Pada saat high season, kami bisa mendapatkan 22 juta sebulan.

 

Kesibukan di printing station Creative Solutions

 

Wow mantap!! Apakah kalian punya sebuah kultur khusus yang membuat Creative Solutions bisa bertumbuh dengan cepat?

Untuk internal, kami mempunyai budaya “Maju Terus, Pantang Mundur, Mbuh Piye Carane!”. Dalam Bahasa Indonesia, kami tidak akan menyerah, entah bagaimanapun caranya. Selain itu, kami mempunyai prinsip dalam melayani pelanggan, “Your Problem, Our Solution!”.  Selama sesuai dengan expertise kami, apapun masalah pelanggan akan kami selesaikan.

 

Ada saran untuk Sobat Studentpreneur tentang membuat startup?

Kita harus melihat sebuah masalah sebagai peluang, buat sebuah bisnis yang sesuai dengan passion kita. Kalau kita bekerja sesuai dengan hal yang kita senangi, kita tidak akan merasa bekerja kan? Berikan nilai lebih dari apa yang bisa ditawarkan orang lain, entah itu dari segi service atau memang produknya yang inovatif. Buatlah orang lain mau membeli atau memakai produk ataupun jasa anda.